Pages

Tuesday, February 19, 2013

Duel Blog Niche Bag. 2 | Strategi membuat blog niche berbahasa Inggris

Sebelumnya saya sudah memposting tentang keikutsertaan saya dalam kontes Blog Niche yang di buat oleh Blogodolar.com. Saya sudah menulis alasan saya mengikuti kontes ini di artikel : Duel Niche Blog, saya ikutan !

Saya sangat gembira karena bisa berkompetisi dengan blogger terkenal lainnya seperti : Kang Yudiono, Gus Adit, Agito, Syaiful Bahri dll. Untuk daftar peserta bisa Anda lihat disini.

Ok ...sekarang saya akan membagikan strategi yang akan saya gunakan untuk membuat blog niche ini.


1. Monetisasi Blog.

Jika biasanya saya mencari topik ( niche ) dulu sebelum merencanakan monetisasi/cara mendapatkan uang dari blog, maka kali ini saya menentukan terlebih dahulu bagaimana cara saya menghasilkan uang  dari blog yang akan saya buat.

Untuk blog yang monetisasi nya menggunakan google adsense, saya biasanya mencari PPC minimal $ 1. Tapi karena blog yang akan saya buat untuk kontes ini akan saya monetisasi dengan program affiliate maka syarat minimal PPC yang saya gunakan bisa saja dibawah $ 1.

Perlu Anda ketahui, ini adalah pertama kali saya menggunakan monetisasi dgn program affiliate, jadi saya juga masih belajar dalam hal ini.

Mengapa saya tidak menggunakan Google adsense di blog niche ini..?

Alasannya sama seperti yang blogger lain katakan. Untuk keamanan akun google saya, seperti yang Gus Adit tulis disini.

Program affiliasi yang rencananya akan saya gunakan tentu saja amazon.com atau program affiliasi lainnya, nanti saya akan melakukan riset lebih jauh dan detailnya akan saya bagikan di postingan yang lain.

2. Keywords ( kata kunci ).

Kata kunci merupakan hal yang paling penting bagi saya, karena ini akan menentukan bisa tidaknya blog niche yang akan saya buat nanti masuk ke halaman pertama di google. Inilah yang paling lama memerlukan riset, untuk mencari kata kunci yang memiliki persaingan yang sedikit, tapi tetap menguntungkan.

Seperti yang di syaratkan di Blogodolar.com, minimal exact search per bulannya untuk niche blog kontes adalah 1000/bulan. Jadi saya akan berusaha untuk mencari seperti yang disyaratkan tersebut atau kalau bisa diatasnya, tujuannya  adalah agar blog niche saya nantinya bisa menghasilkan $$ lebih banyak.

Kemudian untuk nama domainnya saya juga mengusahakan untuk mendapatkan nama domain exact math/nama domain sesuai kata kunci, kalau tidak memungkinkan maka saya akan menambahkan awalan atau akhiran dinama domain tersebut.

Contohnya : jika saya mentarget kata kunci golf sedangkan nama domain golf ( exact math ) yang berakhiran com, net, org sudah tidak tersedia maka saya akan menambahkan awalan atau akhiran dikata kunci golf tersebut, seperti LatihanGolf.com atau GolfTips.net atau yang lainnya.

3. Content ( artikel ).

Content blog adalah senjata pamungkas saya ( he..he.. ). Saya tidak terlalu bisa untuk melakukan link building, jadi saya berusaha agar content blog ( artikel ) yang akan saya muat berkualitas bagus, dan untuk blog berbahasa Indonesia, saya biasanya membuat artikel sendiri, baik dari pengalaman pribadi maupun dari riset-riset yang saya lakukan.

Trus untuk blog berbahasa Inggris gimana..?

Saya sendiri tidak bisa menulis artikel bahasa inggris yang baik, jadi pilihan satu-satunya adalah menggunakan jasa penulis luar dan saya sudah melakukan riset sebelumnya.

Pilihan saya jatuh kepada textbroker.com dan web-content-provider.com. Artikel produksi mereka, saya rasa sangat bagus, memang diperlukan biaya yang cukup besar dan saya rasa untuk niche blog bahasa Inggris ini, biaya terbesar adalah di penulisan artikel, tapi nantinya juga akan kembali jika proyek blog niche ini berhasil dan menghasilkan $$$.

4. Link Building.

Back Link building adalah hal terakhir yang akan saya lakukan, saya akan menunggu dulu selama beberapa minggu setelah blog niche saya di buat, baru kemudian melakukan link building jika diperlukan.

Jika selama beberapa minggu tersebut blog niche ( dgn kata kunci utama ) bisa masuk kehalaman pertama google, maka saya tidak akan melakukan link building, tapi jika dalam minggu tersebut blog niche tidak berhasil menembus halaman 1 google maka saya akan melakukan sedikit link building.

Caranya :
  • Submit artikel di EzineArtikel.com dan artikel direktori lainnya.
  • Membuat blog dummy.
  • Membeli jasa link building ( kalau diperbolehkan oleh Blogodolar.com ).
Mengapa saya melakukan link building pada urutan terakhir..?

Karena biasanya, jika kata kunci yang saya pilih tepat, maka tidak diperlukan link building untuk bisa masuk ke halaman 1 google, disamping itu saya juga terinspirasi oleh cerita ini.

Ok...itulah strategi sederhana yang akan saya gunakan dalam kontes Duel Blog Niche ( DBN ) ini. Strategi tersebut biasanya saya gunakan dalam membuat blog niche berbahasa Indonesia, jadi bagi Anda yang sedang membuat blog berbahasa indonesia, Anda bisa menggunakan strategi diatas dan memodifikasinya.

NB :

Seperti bisnis lainnya, saya juga menentukan target dan anggaran dalam kontes Blog Niche ini, target per bulan yang saya tetapkan minimal $ 100 bisa lebih atau kurang dalam waktu 3 sampai 6 bulan, sedangkan saya menganggarkan $ 200 sampai $ 300 untuk proyek ini. Dan jika berhasil maka saya bisa mendapatkan modal saya kembali di bulan ke 9. Asumsi dibulan ke 6 blog ini menghasilkan $ 100/bulan.

Jika artikel ini berguna bagi Anda, mungkin Anda bisa bagikan kepada teman dengan mengklik tombol share di bawah.

21 comments:

  1. Saya salut pada gagasan dan semangat Wayan untuk ikut terlibat dalam Dual Blog Niche, semoga berhasil meraup $$ seperti yang diharapkan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. terima kasih koment nya bli..

      saya ikut kontes untuk mempercepat proses belajar, karena biasanya kita akan lebih serius dan tekun jika kita mengeluarkan biaya untuk suatu hal.

      Delete
  2. Mantap Bro,,,
    Tetap semangat, semoga sukses..

    ReplyDelete
  3. Sumerta,

    Terima kasih atas partisipasinya di DBN Blogodolar. Semoga kita mendapat pelajaran berharga dari "duel" ini.

    Btw, saya suka dengan strategi Anda yang berbasis build traffic without backlinks. Strategi ini juga yang saya sedang kembangkan di proyek 100 niche blogs saya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama sama Kang..

      Semoga kita mendapat lebih banyak ilmu dan strategi baru yang bisa diterapkan melalui duel ini.

      Delete
  4. Wah semakin seru nih, ternyata tambah banyak yang ikutan..

    Salam kenal dan semoga targetnya tercapai :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. salam kenas mas Agito..

      Saya masih belajar dan newbie di dunia blogger, semoga dgn berkompetisi dgn blogger2 berpengalaman saya bisa mendapatkan ilmu yang lebih banyak

      Delete
  5. Bli Wayan, senang rasanya ada peserta lagi yang ikut DBN ini. Semakin banyak, semakin bagus. Makin banyak ilmu yang nantinya bisa saya serap lewat ajang ini.

    Ngomong-ngomong, saya bukan blogger terkenal lho bli, seperti yang Anda sampaikan di awal artikel. Saya masih pemula.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Sama-sama Bli..

      Kalo saya lebih pemula lagi, jadi perlu banyak belajar dari bli Agus

      Delete
  6. Berapa dollar untuk membayar web-content-provider.com per artikelnya bli wayan..??

    Saya sebenarnya ingin mengikuti even yang diselenggarakan blogodollar.com ini, hanya saja saya masih bingung dengan suatu langkah, yaitu artikel.

    Pertama, saya masih lemah alias belum menguasai tata bahasa inggris. Hal ini tentu akan menjadi resiko besar untuk menjalaninya. Kedua, topik yang akan dibahas pada blog tersebut nantinya. Bagi saya, kedua hal tersebut sangat berkaitan satu sama lain dan sangat menentukan kualitas blog nantinya.

    Jadi, kedua masalah tersebutlah yang membuat saya mengurungkan diri untuk ikut serta meramaikan even blog niche ini.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Saya juga tidak menguasai tata bahasa Inggris, itulah mengapa saya memilih untuk menggunakan jasa penulis artikel di atas.

      Untuk niche blog yg akan saya buat, saya akan pesan 1 artikel dgn panjang minimal 1000 kata untuk kata kunci utama. Dan harganya kira-kira $ 30. Untuk artikel yang lainnya, saya menganggarkan $ 7 sampai $ 8. dgn panjang artikel 450 sampai 600 kata.

      Untuk detail topik yang saya pilih serta cara saya memilihnya akan saya bahas di postingan selanjutnya.

      Delete
    2. hmmm,, mahal juga ya bli..

      kalau begitu, sepertinya saya akan mencoba terjun ke lapangan menggunakan sedikit kemampuan tata bahasa inggris saya dan kemampuan translator.. kalau menunggu mampu bertata bahasa tersebut dulu, saya tidak akan pernah tahu dan tidak akan pernah mengetahui strategi seperti apa yang efektif menurut saya..

      oiya, menurut anda bagaimana tata bahasa hasil translator? apakah dapat dipahami oleh mereka (orang bule). sedangkan dari bahasa inggris ke bahasa indonesia kan sudah jelas rancu..

      Delete
    3. Menurut saya hasil translator akan sama saja, seperti hasil translate dari bahasa inggris ke bahasa indo.

      Kalo mau jasa tulis artikel yang lebih murah bisa coba di freelancer.com. Disana biasanya ada penulis dgn biaya $ 3 per artikel sepanjang 400 kata.

      Tapi saya rasa kualitasnya juga tidak begitu bagus.

      Delete
  7. Ehm, salut banget sama blogger satu ini.

    Saya sendiri halangan paling utama ikut DBN adalah konten berbahasa inggris. Dan saya menyerah.

    Berbeda dengan mas sumerta yang berani menyewa jasa penulis luar.

    Semoga usahanya berhasil mas..
    Salam kenal dari saya,

    Muflich Kamil

    ReplyDelete
    Replies
    1. Salam kenal mas Kamil

      Saya melakukan semua ini karena berkeinginan untuk menjadi full time blogger dan ingin mendapatkan passive income dari blog berbahasa inggris yang sudah tentu PPC nya lebih tinggi dibandingkan blog berbahasa Indonesia jika saya menggunakan Google Adsense.

      Dan saya memiliki keyakinan , jika saya melakukan usaha maka saya akan mendapatkan hasil meskipun tidak sesuai harapan.

      Jadi jika saya berhasil dgn proyek ini, maka saya bisa menerapkannya untuk membuat blog niche bahasa inggris lainnya, dan jika gagal maka saya akan mencari cara agar kegagalan ini bisa berguna untuk proyek saya selanjutnya.

      Delete
  8. sangat menarik untuk mengikuti DBN bersama para master. smua ilmu dan pembelajaran yg didapatkan bermanfaat sekali bagi para blogger pemula. semoga sukses..

    ReplyDelete
  9. wah ini mah postingan buat para master, hehe coz saya lom paham sob, thanks sharingnya

    ReplyDelete
  10. pengen yg bhs inggris.. tpi gak tau cara ngetik inggris.. gimana yaa?

    ReplyDelete
  11. Info blog niche yang sangat bermanfaat, makasih sudah share ilmu

    ReplyDelete
  12. sanagat menginspirasi. saya bisa baca artikel ini via blogodolar

    ReplyDelete